Spesifikasi Samsung Galaxy A7, Jagoan Baru Samsung - Smartphone berlapis metal dari Samsung yang Pada event peluncuran Samsung Galaxy A3 dan Samsung Galaxy A5 di Malaysia, secara mengejutkan Samsung membawa serta Samsung Galaxy A7 untuk disandingkan dengan kedua saudaranya yang berasal dari keluarga seri A.

Berdasarkan laporan dari situs Soyacincau, Samsung Galaxy A7 sudah mampu mengarungi jaringan generasi keempat atau 4G dengan teknologi LTE. Layar 5.5 inchi yang disajikan akan memiliki resolusi full HD 1920 x 1080 pixel Super-AMOLED dengan kepadatan 267 ppi. Di susunan spesifikasi mesin terdapat chipset Qualcomm Snapdragon 615 berbasis 64-bit, RAM 2 GB dan internal storage 16 GB.

Spesifikasi Samsung Galaxy A7

Spesifikasi Samsung Galaxy A7

Dari segi ukuran nampaknya Samsung Galaxy A7 menyamai iPhone 6 Plus namun semua produk Samsung dikenal memiliki display berteknologi super AMOLED yang amat menyala. Kelebihan lain yang cukup menarik adalah bahwa ketebalan dari Samsung Galaxy A7 ini hanya 6.3 mm saja – menjadikannya ponsel cerdas Samsung yang paling tipis saat ini. Dimensi keseluruhan dari Samsung Galaxy A7 adalah 151 x 76.2 x 6.3 mm dengan berat total 141 gram.

Berdasarkan laporan di atas, nampaknya akan ada 2 versi dari Samsung Galaxy A7 yang akan dirilis ke pasar karena berdasarkan rumor lain, spesifikasi di atas digunakan untuk versi single SIM sedangkan versi dual SIM akan menggunakan prosesor Exynos 5340 dengan RAM dan internal storage berukuran sama.

Kedua prosesor ini menurut spesifikasi memiliki delapan inti alias Octa-core yang artinya masing-masing dari dua varian di atas akan memiliki dua prosesor empat inti yang digabungkan menjadi satu mesin kerja. Dengan penggabungan seperti itu kinerja smartphone dapat lebih ramah energi alias hemat daya.

Selain perbedaan pada sisi prosesor, kedua ponsel cerdas ini sama persis bak saudara kembar, termasuk pada fitur kamera yang disediakan dimana Samsung menyematkan kamera 13 MP di bagian belakang sebagai kamera utama dan kamera 5 MP di depan untuk kebutuhan selfie dan video call.